white spot LCD laptop |
Bintik Putih atau white spot Pada LCD Laptop penyebab umum terjadi nya di yakini adalah sejenis jamur yang menempel pada bagian paling belakang lapisan layar laptop. Berikut pembahasan Tips dan Trik Menghilangkan Bintik Putih Pada LCD Laptop.
Anda mungkin orang yang setiap hari bekerja atau berwirausaha dengan menggunakan laptop. Perangkat ini begitu banyak membantu mempermudah pekerjaan, mungkin dalam semingu bisa lebih dari 50 jam anda melihat ke layar laptop.
Namun akan sangat mengganggu jika ada bercak yang menempel pada Layar LCD laptop anda. Hal semacam ini cukup sering di terjadi dan penyebab umum terjadi nya bercak putih atau white spot LCD laptop di yakini adalah sejenis jamur.
Apakah jamur pada lcd laptop ini bisa di singkirkan? jawaban nya iya. sangat mudah untuk membersihkan nya cukup dengan dengan alat-alat yang sudah ada di rumah saja. Namun tetap berhati-hati ketika melakukan proses pembersihan.
white spot LCD akibat jamur |
Bercak putih pada layar LCD laptop yang di sebebkan oleh sejenis jamur paling sering di temukan, sering juga di sebut white spot.
Penyebab terjadi nya bisa saja karena kelembapan udara di tempat menyimpan laptop yang mendukung pertumbuhan jamur. bercak-bercak ini muncul layak nya "Panu" di kulit manusia.
jika tidak di bersihkan akan muncul bercak-bercak lainnya, jadi jika sangat menggangu anda dalam beraktivitas menggunakan laptop, ada baiknya segera di lakukan pembersihan.
Solusi nya tidak perlu ganti LCD, cukup bersihkan LCD anda Dari jamur.
dapat di lakukan Sendiri atau Bawa ke Service Center Laptop dengan biaya variatif.
dapat di lakukan Sendiri atau Bawa ke Service Center Laptop dengan biaya variatif.
Jika anda ingin melakukan nya sendiri silahkan simak tutorial berikut ini.
======================
PERINGATAN
======================
Jika anda memutuskan untuk membersikan sendiri layar LCD laptop anda dari jamur harap di perhatikan Hal-hal berikut.
Alat yang perlu di siapkan:
- Obeng
- Kartu Plastik
- Sarung tangan
- Air bersih
- Cotton bud
- Tisue
Catatan:
-Kegiatan Berikut ini cukup beresiko, jika salah-salah melakukan prosedur dapat mengakibatkan kerusakan lainnya pada LCD.
-Admin di sini menyampaikan artikel ini untuk membantu pembaca memutuskan langkah yang di ambil guna memperbaiki LCD laptop terkena white spot.
-Admin tidak bertanggung jawab atas segala kerusakan yang terjadi atas kelalaian atau apapun berdasarakan tutorial ini, Do it with your own Risk :)
Cara mebersihkan Bintik Putih Pada LCD Laptop:
1. Matikan laptop terlebih dahulu, Buka lah bezel layar laptop dengan menggunakan obeng jika ada baut pengait pada bagian bezel laptop. Gunakan kartu plastik untuk bezel yang tidak ada baut pengait. dalam tutorial ini saya menggunakan Lenovo IdeaPad 310.
2. Lepaskan baut pengait unit LCD bagian kanan atas dan kiri atas, bagian bawah di biarkan saja terpasang, dan tidak perlu mencabut conector LCD.
3. Buka Selotip pembungkus bagian samping dan atas LCD, lakukan dengan hati- hati. Tidak perlu ragu untuk membuka nya, setelah selesai membersihkan nanti bisa di selotip lagi.
4. Ganti lah background layar dengan warna terang terlebih dahaulu agar white spot terlihat jelas. Gunakan sarung tagan, buka lapisan LCD satu persatu dengan kartu plastik, pada umum nya ada 4 lapis, bercak putih atau jamur terletak pada bagian paling belakang yaitu lapisan ke 4.
USAHAKAN JANGAN MENYENTUH BAGIAN DALAM LAPISAN LCD DENGAN TANGAN, minta lah bantuan teman untuk memegang bagian samping LCD selagi anda membersihkan lapisan paling belakang.
USAHAKAN JANGAN MENYENTUH BAGIAN DALAM LAPISAN LCD DENGAN TANGAN, minta lah bantuan teman untuk memegang bagian samping LCD selagi anda membersihkan lapisan paling belakang.
5. hidupkan kembali laptop dalam keadaan LCD tetap terbuka lapisan nya. Jika sudah terlihat bercak putih pada lapisan LCD paling belakang ambil air secukup nya dengan cottonbud. Gosok lah perlahan bagian bercak putih tersebut sampai bersih, usahan tidak ada air yang menetes.
6. Segera keringkan dengan tisue jika di rasa sudah bersih.
lapisan ke 4 LCD dan bercak putih pada laptop |
7. Untuk meliat hasil nya rapatkan sementara lapisan LCD, lihatlah apakah bercak putih sudah menghilang dari layar laptop. Jika di rasa masih kurang bersih, buka kembali dan gosoklah dengan air dan cottonbud, kemudian bandingkan kembali hasil nya.
|
8. Selesai, Sebelum memasang kembali LCD, pastikan tidak ada debu, air dan benda asing lain yang menempel di setiap lapisan LCD.
9. Selotip kembali lapisan-lapisan LCD, pasang baut pengait kiri dan kanan atas, terahir pasang kembali bezel seperti semula.
Bercak Putih Sudah hilang |
Selesai.
Nah, demikian lah tutorial Tips dan Trik Menghilangkan Bintik Putih Pada LCD Laptop. Jika ada yang ingin di tanyakan silahkan berikan komentar. Jika Artikel ini Bermanfaat mohon bantu admin untuk share ke yang membutuhkan.
Semoga memberi manfaat dan Terimakasih.
Wanjir dibongkar, serem juga :D
BalasHapusButuh keberanian gan, tapi gratis ga perlu bayar service haha :D
HapusKalau di bawa ke tempat service berapa ya kak?
BalasHapusbervariasi kak, siapkan budget 50k - 100k saya kira cukup kalau hanya di bersihkan tanpa ganti unit LCD
HapusBerarti harus pilih tempat service laptop yang dapat dipercaya ya
HapusIya kak, lebih bagus lagi kalau punya tempat service langganan yang bisa di percaya.
Hapuszaman skrg mah pemilik nya menaikkan harganya sama pelanggan lho
HapusMakasih info nya kak, saya coba bawa ke service saja karena takut memperbaiki sendiri :)
BalasHapusSama-sama kak, iya jika tidak yakin bawa ke tempat service saja :)
HapusBerafyi harus pilih tempat service yang dapat dipercaya ya
BalasHapusSudah di jawab di atas ya kak :)
Hapussetelah dibersihkan apakah ada kemungkinan untuk muncul lagi ?
BalasHapusiya mungkin sekali, kalau sudah di bersihkan harus di perhatikan perawatan laptop nya kak
HapusKak saya punya monitor PC bintik bintik hijau sama merah biru itu kenapa ya kak?
BalasHapuskalau itu kemungkinan penyebab nya dead pixel, coba test dengan aplikasi dead pixel tester, download di sini : https://dps.uk.com/software/dpt
Hapusbagaimana kalo bercak putihnya seperti tergores?
BalasHapusbisa di pastikan kerusakan pixel atau deadpixel, kalau bercak putih jamur bentuk nya lingkaran seperti yang ada di gambar di atas.
HapusBang cara selotip yang bener gimana ya?
BalasHapussiapkan dulu selotip yang panjang nya pas dengan LCD nya kak, passikan semua tertutup rapat kembali
Hapusini berlaku juga untuk panel IPS ngga?
BalasHapusPada tutorial ini kami menggunakan layar LCD laptop ukuran 12inch pada umum nya kak
HapusJangan salah gan, itu layar LED, klo LCD beda lagi penangan nya...
BalasHapusJudul nya mungkin perlu di ganti.
Di tutorial ini kami menggunakan layar LCD laptop ukuran 12 inch pada umum nya kak, kalau kendala nya beda dengan tutorial kami silahkan cari judul yang lebih cocok
HapusKak.. kalo kendala di laptop saya tulisannya tidak jelas terbaca, terutama di aplikasi google nya.. bahkan sampai saya perbesar font nya berkali lipat agar bisa terbaca, tetapi tetap lama" juga sakit dimata.
BalasHapusMohon pencerahannya
Halo, untuk case tersebut seperti nya bukan masalah terkait artikel ini, Apakah sudah di pastikan driver graphic card / VGA nya sudah di install?
Hapuspastikan driver yang di install update juga yah.
gokil sil kakanya, sy ada whitespot jg, ada rekomendasi tempat service yg bagus?
BalasHapusSaran kami untuk di daerah DKI jakarta kakak bisa coba tanya2 di ITC Roxy Mas. untuk daerah lain, cari lah bengkel service komputer yang unathorized, karna di service center resmi biasanya akan di arahkan untuk langsung ganti unit LCD
HapusKak laptop saya di pinggiran kaya berwarna putih, itu penanganannya sama atau bagaimana kak?
BalasHapusiya bisa jadi kak, jika warna putih nya mirip seperti bercak pada gambar di atas
HapusKalau bercak putih dibiarkan apakah akan merusak laptop?
BalasHapusTidak merusak hanya mengganggu pemandangan saja kak
Hapuskak saya mau tanya,
BalasHapusemang apa bedanya antara kerusakan lcd dengan adanya jamur yg menempel
Kalo dipinggir ada warna putih yg bukan bercak apa itu bisa merambat jadi lebih luas kak ?
BalasHapusKak, saya sdh cari tempat servis tpi gak ada yg berani bersihin jamur di lcd saya kak
BalasHapusAgak tricky ya.
BalasHapusSy memutuskan membiarkannya, anggap saja itu bintang² dalam galaksi andromeda atau bimasakti. Imajinasikan layar laptop mu galaksi yang bertabur bintang, ada bintang mati ada bintang bersinar, supaya tidak terdistrak dan menganggap itu mengganggu.
Bagi mereka yang perfeksionis pastinya akan terganggu, kalau saya akan menerima apa adanya, karena cukup beresiko kalau asal² buka, brabe rusak.
Ka apakah itu dapat menyebar ttik.putihnya?
BalasHapuska, kalau layar putihnya itu pakai air sabun apa efeknya
BalasHapusTerima kasih atas artikelnya..
BalasHapusLaptop saya Asus Vivoboox juga ada satu white spotnya. Masih bergaransi sampai Juni 2022. Saat saya bawa ke service resminya, pihak ASUS menolakn untuk ganti lCD karena baru hanya ada 1 white spot. Bila sudah ada 4, baru mereka akan ganti.
Berdasar artikel kakak, berarti sebenarnya Pihak Service Center bisa memperbaiki tanpa harus mengganti LCD nya yah dan mengklaim ke Pusat?
Kira-kira apakah mereka mau melakukannya yah?
Terima kasih GB